Jumat, 23 November 2018

5 Cara Merawat Mobil Matic Yang Mudah Dan Praktis

5 Cara Merawat Mobil Matic Yang Mudah Dan Praktis

Mobil kini memang menjadi sarana transportasi yang diminati oleh masyarakat. Jenis ini selain mudah digunakan, juga cukup praktis jika dibandingkan dengan mobil dengan transmisi biasa atau manual. Namun tentunya perawatan mobil yang satu ini tidak semudah mobil bertransmisi biasa. Bagaimanakah cara merawat mobil matic yang recommended dan mudah dilakukan oleh para pengendara?

Keistimewaan Mobil Matic

Banyak orang yang kini lebih beralih menggunakan kendaraan roda empat dalam menjalani aktivitas dan beragam kepentingan. Kehadiran mobil matic memang menjadi angin segar bagi para pengendara mobil. Beberapa keistimewaan dari mobil matic, diantaranya yaitu : mudah digunakan, karena tidak menggunakan transmisi biasa, sangat cocok bagi pengendara pemula, hal ini seiring dengan sistem mengendarai mobil matic yang hanya berpatokan pada rem dan gas serta recommended bagi wanita, para wanita yang ingin bergaya dengan mengendarai mobil biasanya akan terlihat lebih elegan dan praktis saat menggunakan mobil matic.

Perawatan Mobil Matic Yang Perlu Dilakukan

Cara merawat mobil matic memang terbilang cukup istimewa. Berikut ini beberapa cara merawat mobil matic yang mudah dilakukan oleh para pengendara :
1. Melakukan Servis Mobil Secara Rutin Dan Berkala
Anda perlu melakukan servis secara rutin pada mobil matic yang dimiliki. Servis ini akan membuat mobil anda selalu update dan terawat. Saat servis rutin ini, anda juga sangat perlu mengecek bagian oli atau pelumas mobil.
2. Mengganti Oli Transmisi Secara Rutin
Salah satu hal paling penting dari mobil matic adalah transmisinya. Jika angka kilometer anda sudah berada di angka 50.000 km, maka segeralah datang ke bengkel untuk mengganti oli transmisi mobil anda.
3. Melakukan Pemanasan Mobil Sebelum Digunakan
Cara merawat mobil matic yang cukup penting lainnya yaitu dengan memanaskan mobil saat sebelum dipergunakan. Pemanasan ini juga perlu anda lakukan secara rutin dan berkala dan jangan lupa, saat memanaskan mobil matic, pastikan bahwa tuas transmisi di posisi netral.
4. Menggunakan Persneling Dengan Benar
Cara merawat mobil matic lainnya yaitu pastikan bahwa saat anda berkendara dan belum berhenti, jangan pernah gunakan persneling ‘P’ atau parking. Akibatnya, persneling mobil matic anda dapat mengalami kerusakan. Sebaliknya, saat sedang parkir jangan keliru menggunakan persneling ‘D’ atau drive.
5. Melakukan Uji Jalan Pada Mobil
Layaknya mesin, mobil matic juga memerlukan uji kelayakan di jalanan. Uji kelayakan ini dapat anda lakukan dalam kurun waktu beberapa bulan sekali. Caranya sangat mudah, yaitu mobil dijalankan dan memindahkan persneling secara bergantian. Jika anda menemukan suara kebisingan pada mobil, segeralah pergi ke bengkel untuk mengecek bagian transmisi mobil.
Demikian ulasan tentang perawatan mobil matic. 
Untuk info lebih lanjut soal transmisi matik bisa hubungi kami AHM AUTO kami menjual berbagai macam transmisi matik mobil :
HUBUNGI :
IRA 
087886472099 
081284519449 (WA)

TAMAN PALEM LESTARI RUKO PELANGI BLOK D NO 76 CENGKARENG JAKARTA BARAT





Tidak ada komentar: